Perbedaan Pepaya California dan Pepaya Bangkok

Ada dua jenis pepaya di Indonesia yang berkembang cukup besar dan menjadi pilihan untuk dikonsumsi yaitu jenis Pepaya California dan Pepaya Bangkok. Kedua jenis pepaya ini bersaing cukup ketat di pasar Indonesia. Mulanya Pepaya Bangkok (Thailand) lebih dulu merajai pasar  Indonesia, namun kehadiran Pepaya California dapat menyaingi dominasi Pepaya Bangkok. Banyak yang mengira pepaya california adalah pepaya impor dari Amerika, padahal sebenarnya Pepaya California merupakan pepaya asli dan murni dari Indonesia.

Pepaya California merupakah buah hasil rekayasa genetika yang berhasil ditemukan Prof. Dr. Ir. Sriani Sujiprihati yang merupakan seorang ilmuan dari Pusat Kajian Buah Tropika Institut Pertanian Bogor (IPB). Mulanya pepaya ini diberi nama “Calina”, tetapi karena demi kepentingan pemasaran, kemudian digunakanlah nama “California” yang jauh lebih menarik dan diyakini dapat mendongkrak permintaan dan harga pasar. Sama-sama pepaya unggulan, jika dibandingkan kira-kira jenis pepaya mana yang lebih unggul? Pepaya California, atau Pepaya Bangkok? Berikut ini perbedaannya.

Bentuk
Dilihat dari segi bentuk, pepaya california memliki cirikhas tersendiri yaitu berbentuk lebih lonjong memanjang dari pepaya pada umumnya dan ukurannya juga lebih kecil dibandingkan pepaya bangkok. Rata-rata, pepaya california memiliki berat sekitar 1-1.5 kg sedangkan pepaya bangkok memiliki berat rata-rata 3 kg. Meski memiliki ukuran atau berat lebih kecil, pepaya california justru punya harga lebih tinggi dari pepaya bangkok dengan selisih 1000 sampai 2000 rupiah per kilogramnya.

Warna
Pepaya california memiliki warna kulit hijau cerah saat masih mentah dan berwarna kekuningan ketika matang. Sedangkan pepaya bangkok memiliki warna kulit hijau yang lebih tua ketika mentah dan berwarna hijau dengan semburat kemerahan saat telah masak. Untuk daging buah, keduanya memiliki warna yang kurang lebih sama yaitu jingga kemerahan.

Rasa dan Tekstur
Pepaya california memiliki rasa lebih manis jika dibandingkan pepaya bangkok. Pepaya bangkok memiliki tingkat kemanisan sebesar brix 10 sedangkan pepaya california memiliki brix 13. Tekstur daging buahnya tidak jauh berbeda yaitu memiliki ketebalan buah yang sama, hanya saja daging buah california lebih kenyal daripada pepaya bangkok yang memiliki tekstur daging buah yang lebih padat.

Budidaya
Pada budidaya, kedua jenis pepaya ini tidak memiliki perbedaan yang signifikan karena pada umumnya memiliki cara, tahapan, dan metode pembudidayaan yang sama. Perbedaan hanya terletak pada masa panen. Pemanenan pepaya california dapat dilakukan setelah usia pohon mencapai 8-9 bulan dengan frekuensi panen 4x dalam sebulan sedangkan pada pepaya bangkok dapat dilakukan panen setelah usia pohon mencapai 9-12 bulan dengan frekuensi panen tiap 10 hari sekali. 

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

On Key

Related Posts

Chat Dengan Kami